Insantama Pangkalpinang

logo_ppdb2023SIT INSANTAMA
Daftar Sekarang
WhatsApp Image 2025-01-24 at 08.54.29 (1)
30
Jan
’25

Hari Kreativitas Siswa (HKS #2) SDIT Insantama Pangkalpinang: Ananda Sholih Sholihah Berkreasi dengan Hati, Berkarya untuk Surga

Ditulis oleh itpangkalpinang

Oleh : Ika Rosana Dewi, S.M

Dimusim hujan jangan banyak minum es
Lebih baik makan dan minum yang hangat
Alhamdulillah kita bertemu lagi dengan HKS
Semoga semuanya selalu semangat

Hari Kreativitas Siswa (HKS) kembali digelar oleh SDIT Insantama Pangkalpinang dengan semangat yang membara. Acara yang berlangsung selama dua hari penuh, yaitu tanggal 21-22 Januari 2025, berhasil menyatukan seluruh siswa dalam perlombaan yang meriah dan inspiratif. HKS #2 kali ini mengusung tema “Ananda Sholih Sholihah, Berkreasi dengan Hati, Berkarya untuk Surga”, HKS #2 dilaksanakan pada Semester Genap Tahun Pelajaran 2024/2025 ini dengan tujuan agar dapat menggali potensi kreativitas siswa dalam berbagai bidang sehingga terwujud generasi yang kreatif nan unggul serta berkepribadian Islam.

Pada hari pertama, Selasa 21 Januari 2025, kegiatan dimulai setelah seluruh siswa menjalankan rutinitas ibadah harian, antara lain Belajar Baca Qur’an (BBQ), sholat Dhuha, dan Bina Syakhshiyah Islamiyah (BSI) di kelas masing-masing. Acara pembukaan berlangsung meriah bersama Pak Yogi dan Pak Riduan selaku pembawa acara.

Praying Dhuha is our habit
Ananda Sholih Sholihah, keep spirit

Pantun di atas disiapkan oleh pembawa acara untuk menambah semangat para siswa, seraya menyampaikan kepada para siswa bahwa sekolah sudah memulai pembiasaan berbahasa asing tiap hari Selasa, khususnya Bahasa Inggris. Dalam rangkaian acara pembukaan tersebut Pak Dhonna Frilano, S.Si selaku Kepala SDIT Insantama Pangkalpinang juga turut memberikan beberapa kata sambutan. Pak Dhonna, sapaan akrab beliau, menyampaikan informasi umum seputar perlombaan yang akan diikuti oleh para siswa. Pak Dhonna juga berpesan agar seluruh siswa untuk mengikuti arahan dan aturan dari bapak dan ibu guru. Siswa juga diharapkan untuk berada di lokasi setiap lomba yang diikuti tepat waktu.
“Setiap kompetensi pasti ada yang menang dan kalah, semua itu ketetapan Allah SWT yang insyaa Allah baik. Menang maupun kalah harus tetap bersyukur. Pasti ada pembelajaran/hikmah yang bisa didapat agar kita menjadi lebih baik dari sebelumnya”, pesan Pak Dhonna dengan semangat.

Setelah itu seluruh siswa dengan semangat menuju lokasi perlombaan yang akan mereka ikuti. Perlombaan demi perlombaan pun dimulai. Selama dua hari pelaksanaan, berbagai lomba menarik digelar untuk siswa kelas 1-6. HKS #2 kali ini menyajikan lomba yang disesuaikan dengan usia peserta. Siswa kelas 1, 2, dan 3 mengikuti beberapa cabang lomba, antara lain Mewarnai Kaligrafi, Adzan, Menyusun Puzzle, Menyusun Kata, dan Spelling Bahasa Inggris. Sementara itu, siswa kelas 4, 5, dan 6 berkompetisi dalam lomba Adzan, Kaligrafi, Tahfizh dan Tilawah, Da’i Cilik, Cerdas Cermat, dan Spelling Bahasa Inggris (Spelling Bee).

Atmosfer kompetisi terasa kental di setiap sudut sekolah. Konsentrasi para peserta tertuju pada tugas masing-masing, menunjukkan bakat dan kemampuan terbaik. Seluruh peserta lomba menunjukkan semangat juang yang tinggi dan kreativitas yang luar biasa. Mereka bersaing dengan sportif dan saling mendukung satu sama lain.

Alhamdulillah, beberapa perlombaan telah tuntas terlaksana di hari pertama HKS #2 sebelum pukul 12.00 WIB. Sebagian lomba sisanya akan dilanjutkan setelah sholat dzuhur, istirahat dan makan siang bersama. Sekitar pukul 13.00 WIB kegiatan pun dilanjutkan dengan perlombaan yang belum tuntas maupun melanjutkan perlombaan untuk pengambilan final menentukan tim mana yang mendapatkan juara.

Hari kedua Hari Kreativitas Siswa HKS #2 SDIT Insantama Pangkalpinang berlangsung dengan penuh semangat. Setelah seluruh siswa telah mengikuti kegiatan rutin, yaitu Belajar Baca Qur’an (BBQ), sholat Dhuha, dan Bina Syakhshiyah Islamiyah (BSI) di kelas masing-masing mereka melanjutkan berbagai lomba yang telah dimulai sebelumnya. Para peserta lomba bersemangat melanjutkan lomba Mewarnai Kaligrafi, Lomba Da’i Cilik, Lomba Tahfizh, Lomba Spelling Bahasa Inggris, dan Lomba Adzan.

Alhamdulillah, seluru rangkaian lomba dapat diselesaikan dengan lancar dan sukses sebelum waktu Zhuhur. Setelah melaksanakan ibadah sholat Zhuhur dan makan siang, seluruh siswa dan guru berkumpul kembali di lapangan sekolah. Momen yang paling dinantikan pun tiba, yaitu pengumuman pemenang dan penyerahan hadiah. Suasana semakin meriah dengan sorak sorai para pendukung saat nama-nama pemenang diumumkan.

Hingga pada pukul 4 sore, acara HKS #2 resmi ditutup. Siswa-siswa pulang dengan wajah ceria membawa hadiah dan pengalaman berharga. Semoga kegiatan ini di ridhai oleh Allah SWT dan dapat terus memotivasi siswa untuk menggali potensi dan meraih prestasi yang lebih tinggi, aamiin yaa rabbal’alamiin.

#HariKreativitasSiswa
#HKS
#SemesterGenap
#SekolahParaJuara
#PPDB2025

Populer